September 18, 2022
Tugas Pekerjaan Sosial
Pekerjaan sosial memiliki beberapa tugas, di antaranya adalah meningkatkan kemampuan seseorang dalam melaksanakan tugas kehidupan dan memecahkan masalah. Ada saatnya sesorang mengalami ketidakmampuan dalam melaksankaan tugas kehidupan dan mengalami ketidakberfungsian karena masalah fisik, emosional, sosial, dan ekonomi. Tugas Pekerjaan Sosial adalah:
- Pekerja sosial menentukan dan mengadakan hubungan dengan orang yang membutuhkan bantuan/pertolongan. Pekerja sosial yang bekerja di lembaga-lembaga pemerintah dan masyarakat dapat secara langsung melakukan pendekatan terhadap klien potensial.
- Pekerja sosial memberikan dorongan atau dukungan serta pengertian kepadda orang-orang yang bermasalah.
- Pekerja sosial memberikan kesempatan untuk mengungkapkan masalah secara bebas
- Pekerja sosial membantu orang utnuk mengambil keputusan dan menentukan pilihan dalam penyelesaian masalahnya.
- Pekerjaan sosial mengonfrontasikan masalahnya dengan realitas situasi sosial yang dihadapinya
- Pekerjaan sosial dapat mengembangkan potensi dan kemampuan orang utnuk mengatasi kesulitannya
- Menciptakan jalur hubungan antara orang dengan sostem sumber, karena ada hambatan antara seseorang dengan sistem sumber. Tugas Pekerjaan Sosial dalam hal ini di antaranya:
a. Pekerja sosial menentukan dan menemukan orang yang membutuhkan sistem sumber atau orang yang mempunyai hak terhadap sistem sumber tetapi tidak mampu memanfaatkannya
b. Pekerja sosial memberikan informasi tentang sistem sumber
c. Pekerja sosial membantu mengatassi masalah sebagai dampak dari pemanfaatan sistem sumber
d. Pekerja sosial merujuk permasalahan seseorang terhadap sistem sumber lain
e. Pekerja sosial membantu menciptakan jalur-jalur baru agar dapat menggunakan sistem sumber - Memperlancar jalur komunikasi dan mencciptakan relasi-relasi baru. Tugas pekerja sosial antara lain:
a. Pekerja sosial memberikan informasi tentang masalah yang mungkin timbul akibat beroperasinya sistem sumber baru.
b. Pekerja sosial dapat bertindak sebagai konsultan, memberikan masukan mengenai bentuk/cara pemberian pelayanan yang dibutuhkan
c. Pekerja sosial memberikan informasi yang diperlukan akibat dari adanya relasi baru yang tercipta antara seseorang dengan sistem sumber
d. Pekerja sosial menciptakan jalur koordinasi dan komunikasi antara berbagai sistem sumber untuk memberikan pelayanan optimal kepada orang yang membutuhkan pelayanan
e. Pekerja sosial menjadi penengah bilamana terjadi hubungan konflik antara seseorang dengan sistem sumber - Kontribusi bagi pengembangan kebijakan dan perundang-undangan sosial, meliputi:
a. Pekerjaan sosial mengumpulkan dan melakukan analisis terhadap data dari informasi mengenai masalah dan kondisi sosial
b. Pekerjaan sosial mendorong organisasi/lembaga sosial untuk menentukan sikap dan melakukan tindakan terhadap berbagai isu dan masalah sosial
c. Pekerjaan sosial mendorong terciptanya perubahan dan penyempurnaan kebijakan sosial dan perundang-undangan sosial yang tidak sesuai dengan tuntutan perubahan masyarakat
d. Pekerjaan sosial membantu menciptakan program baru atau mengubah program pelayanan sosial yang tidak sesuai dengan kebutuhan masyarakat.\